Presentasi Minuman Kesehatan Probiotik "Kefir" - Alumni SMPN2 Bogor'80
Headlines News :
Home » » Presentasi Minuman Kesehatan Probiotik "Kefir"

Presentasi Minuman Kesehatan Probiotik "Kefir"

Written By Unknown on Friday, March 25, 2016 | 2:05 AM


Pada tanggal 24 Maret 2016 bertempat di gedung Kemitraan Kadin, salah satu rekan alumni yaitu, bapak Ir Sudono Selamet, mempresentasikan sebuah produk hasil penelitiannya yaitu "Minuman Kesehatan Probiotik Kefir".

Kefir adalah minuman fermentasi yang terbuat dari susu sapi yang mengandung bakteri yang masih aktif, sehingga menghasilkan tekanan/ gas mengandung organism probiotik hidup dan kaya akan nutrisi yang diperlukan tubuh.

Kefir terdiri lebih dari 30 species bakteri dengan kandungan utamanya kefiran, suatu polisakharida yang dihasilkan oleh Lactobacillus kefiranofaciens.

Kefir juga mengandung bakteri ragi, mineral da asam amino yang sangat penting untuk membantu tubuh agar fugsi pemeliharaan dan penyembuhan yang sangat sempurna, terutama fungsi pencernaan.

Bersifat anti oxidan dan anti toxin. Tryptophan salah satu asam amino yang terpenting yang berlimpah dalam "kefir", dikenal memberikan rasa rileks di sistim syaraf. Juga Calium dan Magnesium, kaya akan vitamin B12, B1 dan K asam laktat, yang sangat berlimpah, yang berfungsi sebagai anti kanker dan anti mutasi sel.




Dengan kandungan yang berlimpah tentu saja kefir memiliki banyak manfaat antara lain:
  1. Menyehatkan organ pencernaan dan melancarkan pencernaan.
  2. Memperbaiki fungsi empedu dan pancreas.
  3. Anti inflamasi.
  4. Memperbaiki fungsi motorik tubuh.
  5. Anti toksin dan anti bakteri.
  6. Mencegah radang paru-paru.
  7. Mencegah dan mengurangi gejala-gejala asma.
  8. Menurunkan kadar gula darah.
  9. Mengatasi dan menyembuhkan bronchitis
  10. Meredakan influenza
  11. Mencegah dan mengobati ambeien atau wasir.
  12. Mencegah penyakit jantung koroner
  13. Memperbaiki dan mengoptimalkan fungsi ginjal.
  14. Mempercepat penyembuhan luka dan pembekuan darah.
  15. Baik untuk kesehatan usus.
  16. Menyembuhkan maag
  17. Mencegah osteoporosis dan menjaga kesehatan tulang.
  18. Baik untuk kecantikan kulit.
Nah ini sangat penting untuk Wanita

Didalam organ tubuh wanita ditemukan bakteri di bagian saluran rahim dan vagina yang juga terdapat dalam kefir yang berfungsi untuk melindungi organ tersebut. Namun karena pola hidup yang tidak sehat maka populasinya tidak berkembang dengan baik, sehingga terjadi keputihan, haid yang tidak bersih dan sebagainya. Dengan mengkonsumsi kefir secara teratur akan menghambat dan mendorong populasi bakteri yang bersahabat untuk membersihkan, sehingga regenerasi  sel kista, mium, tumor menjadi tidak berlanjut.

Nah ini jauh lebih penting untuk Pria

Hubungan suami istri merupakan salah satu faktor penting dan pendukung dalam keharmonisan dalam rumah tangga. Namun terkadang masalah kesehatan atau kurang komunikasi membuat stress dan menurunkan gairah seksual, ejekulasi dini sampai disfungsi ereksi. Salah satu faktor yang dapat membantu meningkatkan kembali gairah seksual dengan mengkonsumsi kefir secara teratur.


Semoga Bermanfaat.
Salam Alumni

Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2016. Alumni SMPN2 Bogor'80 - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template